Article Detail

TARKI BERKESENIAN

Sebanyak 18 peserta didik SD Tarakanita Tulang Bawang Barat turut ambil bagian pada sebuah momen Istimewa, yang dilaksanakan di area Politeknik Tunas Garuda, pada Hari Selasa, 8 April 2025. Momen tersebut merupakan momen kunjungan dari berbagai tamu dan pejabat tinggi Provinsi Lampung, serta pejabat Perusahaan PT Sugar Group Companies.

Pada acara yang dihadiri mulai dari pejabat tinggi PT Sugar Group Companies: Ny. Lee (Vice President), Gunawan Jusuf (Presiden Direktur), beserta rombongan eksekutif Perusahaan, pejabat tinggi Provinsi Lampung: Rahmat Mirzani Djausal, S.T., M.M. (Gubernur) dan dr. Jihan Nurlela, M.M. (Wakil Gubernur), hingga para pejabat dan staff pemerintahan Kabupaten Tulang Bawang Barat itu, para peserta didik mendapat kesempatan untuk tampil menyambut dengan tarian bersama anak-anak dari Sanggar Pakem, Sanggar Sekarbhumi, dan Sekolah Seni Tubaba. Pada kesempatan itu, mereka menampilkan tarian untuk menyambut dan mengiringi kedatangan para tamu. Tak hanya itu, mereka juga mendapat kesempatan untuk lebih dekat dan menyapa para tamu yang hadir.

Tentu saja momen ini merupakan momen yang dipenuhi antusiasme berbagai pihak, termasuk para peserta didik dan orang tua peserta didik SD Tarakanita Tulang Bawang Barat sendiri. Dengan dukungan berbagai pihak, peserta didik menjadi lebih bersemangat dalam mempersiapkan penampilan mereka. Sehingga, teriknya sinar mataharipun tidak mampu untuk melunturkan semangat mereka.

Kesempatan ini juga dapat menjadi ajang untuk menjalin kerjasama dan relasi antara Tarakanita dan instansi edukatif-non edukatif serta pemerintahan yang ada di Provinsi Lampung, khususnya di Kabupaten Tulang Bawang Barat.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment